POST TERBARU

107 Kata Berakhiran ra untuk karya sastra

Image
  contoh kata berakhiran ra 107 kata berakhiran ra berikut ini kami sajikan dengan telah dipilah berdasarkan bentuk kata kerja, kata benda maupun kata keterangan yang diantaranya bisa digunakan untuk menyusun sastra pantun atau puisi.   Kamu juga dapat belajar bagaimana contoh penggunaan kata berakhiran ra rima a untuk membuat pantun seperti ini Buat apa membuat gapura Bila ada di hutan belantara Buat apa bermain sandiwara Bila menimbulkan duka lara   Selain itu, referensi daftar kata berakhiran ra     juga dapat dimanfaatkan   mengajar anak didik di usia PAUD / TK belajar mengeja kata. Perlu diperhatikan juga ya, bila pengguraan kata yang memiliki akhiran kata tersebut perlu disesuaikan dengan tema bila ingin digunakan untuk karya sastra. Untuk lebih memahami pengguraan rima kata dalam membuat pantun, kamu dapat melihat referensi merarik di artikel pantun akhiran ra ri ru   Daftar Kata Kerja Berakhiran ra Berikut adalah daftar kata   kerja    pilihan yang be

Translate

bagikan artikel

Pantai Serang dan Pantun tentangnya

Apakah mencari referensi tentang destinasi wisata pantai di blitar? bila ya, maka artikel berikut ini sangat mungkin cocok dengan yang kamu cari. Pantai serang dengan keindahan pemandangan alamnya bisa menjadi alternatif  tempat wisata yang kamu pilih.

Selain mendapatkan informasi tentang destinasi wisata dalam tulisan ini kamu juga bisa mendapatkan referensi pantun yang bisa kamu gunakan untuk posting momen seru kamu melalui medsos lho. langsung saja silahkan dilanjut membaca ya... 

Lokasi dan rute menuju pantai serang blitar

Pantai Serang merupakan salah satu destinasi wisata pantai yang berada di kabupaten Blitar. Sebagaimana pantai selatan lainnya seperti Tambak, Pangi, Peh Pulo, Jolosutro dan lainnya, memiliki ombak yang cukup besar. Ini karena laut pantai yang terhubung dengan Samudra Hindia.
pantai serang blitar
pantai serang blitar
Bagaimana untuk bisa sampai… 
Pantai Serang terletak di desa Serang kecamatan Panggungrejo kabupaten blitar jawa timur. Bila ditempuh dengan kendaraan dari kota blitar kurang lebih akan membutuhkan waktu sekitar satu jam lebih. Jaraknya sekitar 42 kilometer. 

Jalur yang bisa dilalui bila start dari wisata unggulan Blitar Makam Bung Karno yaitu jl. Ir. Soekarno, jl. Jendral Sudirman, belok kiri jl. A. Yani, belok kanan jl. Kalimantan, belok kiri jl. Raya Tlogo sampai perempatan kanigoro, belok kanan sampai perempatan lodoyo, belok kiri (timur) margomulyo sampai pertigaan, belok kanan menuju panggungrejo, ikuti terus jalan utama sampai ke lokasi. 

Destinasi, kuliner dan souvenir dari pantai serang

Hal menarik apa yang didapatkan? 
Selain pemandangan yang indah, pantai serang memiliki beberapa keunggulan antara lain pasir putih yang landai, adanya tempat yang teduh dengan rimbun pohon dan tersedianya fasilitas MCK yang banyak pilihan. 

Bila anda berlibur dengan keluarga, tempat ini cukup recommended. Keseruan bisa didapatkan dengan menyusuri pantai dengan APV, mengasah kreatifitas anak dengan mewarnai obyek yang fasilitasnya disiapkan oleh penyedia jasa dan bermain pasir di tepi pantai bagi yang menyukai. 

Untuk kuliner anda tak perlu khawatir. Makanan khas bila liburan di kawasan pantai bisa didapatkan. Ikan asap yang lezat akan memanjakan lidah penikmatnya.
Agar bisa menikmati wisata secara leluasa bersama keluarga, saya sarankan anda membawa tikar atau alas duduk lain dari rumah. Bila tidak, anda juga tak perlu khawatir karena di tempat ini kalian bisa menyewanya. 

Bagi muslim yang berkunjung dan ingin beribadah melaksanakan sholat di sela acara wisatanya di pantai serang, tersedia fasilitas musholla beserta tempat wudhu dan mukena. 

Oh ya, untuk souvenir dan oleh-oleh memang tidak begitu banyak pilihan. Tetapi anda masih bisa mendapatkan berbagai kaos, pakaian dan berbagai aksessories dari perjalanan wisata di tempat ini. 

Rasanya kamu juga perlu tahu. Selain untuk wisata, bukit dekat pantai juga digunakan untuk melihat hilal oleh kementerian agama. Kegiatan biasanya dilakukan akhir romadhon atau sehari menjelang hari raya idul fitri. Tujuannya menentukan awal bulan menurut kalender hijriyah. 

Pantun untuk share melalui medsos dari wisata pantai serang

Bila ingin posting keseruan saat menjadi wisatawan dalam status WA, Facebook dan instagram, Pantun tentang Pantai Serang berikut bisa digunakan ya.. 

Ikat erat monyetmu dengan rantai 
Agar tak menggangu semua warga di sini 
Panjang rambutmu tak sepanjang pantai 
Cantik parasmu tak sealami pemandangan ini 

Jangan pernah mengaku pintar 
Bila tak meninggalkan yang dilarang 
Jangan kamu mengaku warga blitar 
Kalau belum pernah ke pantai serang 

Bila kamu pergi ke cikarang 
Jangan lupa membeli ketela rambak 
Bila hatimu lebih keras dari karang 
Biarkan aku berlari sekencang ombak

Bantulah orang tua dengan menuntun 
Bila mereka di jalan akan menyeberang 
Suasana damai menggugah aku berpantun 
Betapa elok pemandangan pantai serang 

oh ya.. sedikit berbagi ilmu pantun barngkali bermanfaat. 
pantun pertama merupakan contoh pantun yang berakhiran -ai dan akhiran -ni.
pantun kedua merupakan contoh pantun yang berakhiran -ar dan akhiran -ang.
pantun ketiga merupakan contoh pantun yang berakhiran -ang dan akhiran -ak.
pantun keempat merupakan contoh pantun yang berakhiran -un dan akhiran -ang.

Kamu ingin berkreasi membuat pantun sendiri tentang pantai serang atau lainnya? Dapatkan referensi kata-kata yang berakhiran bunyi / rima tertentu mudah digunakan untuk menyusun kalimat pantun di artikel Daftar Kata Berakhiran ang ing ung untuk Pantun dan Puisi beserta contohnya.

Selamat berlibur dengan damai.

Comments

POSTINGAN POPULER

Daftar Kata Berakhiran at it ut dan Contoh Pantun

Daftar Kata Berakhiran an in un Untuk Pantun dan Puisi

Daftar Kata Berakhiran ra ri ru dan Contoh Pantun

Kumpulan Kata Berakhiran Huruf a

Daftar Kata Berakhiran ang ing ung untuk Pantun beserta Contohnya

Daftar Kata Berakhiran ta ti tu dan Contoh Pantun

Daftar Kata Berakhiran ar ir ur untuk Pantun dan Puisi

Daftar Kata Berakhiran ak ik uk k dan Contoh Pantun

Daftar Kata Berakhiran ma mi mu dan Contoh Pantun

Daftar Kata Berakhiran na ni nu dan Contoh Pantun